Headlines News :
Home » » Restoran Dikecam Karena Sajikan Menu Daging Satwa Liar

Restoran Dikecam Karena Sajikan Menu Daging Satwa Liar

Written By Info Breaking News on Rabu, 11 Juli 2012 | 17.10


Denpasar, Infobreakingnews – Tidak sedikit restoran di Bali menyajikan hidangan dari daging satwa liar. Untuk itu masyarakat dihimbau agar berhati – hati.
Daging satwa liar yang sering disajikan di restoran, di antaranya monyet, trenggiling, penyu, lutung, ular, biawak, dan landak seperti disebutkan oleh Koordinator ProFauna Bali Representative, Jatmiko Wiwoho.
 
Kini gerakan untuk menolak pemanfaatan daging satwa liar terus disuarakan seperti dalam aksi unjuk rasa yang dilakukan organisasi pemerhati satwa, ProFauna.
“Kami mengajak masyarakat dan wisatawan yang datang ke Bali agar tidak mengonsumsi daging satwa liar, karena akan turut memicu kepunahan satwa liar di Bali,” ujar Jatmiko.
Selain Bali, beberapa kota di Pulau Jawa seperti Surabaya, Malang, Jakarta, dan Yogyakarta. Sedangkan di Sumatera terdapat di Palembang dan Medan. Menurut hasil survei organisasi ProFauna, terdapat sekitar 50 restoran, termasuk di Bali yang menghidangkan menu daging dari satwa – satwa liar.
Di Bali sendiri, Jatmiko menyebut ada 10 restoran yang tersebar di Denpasar, Badung, dan Tabanan.
Dia mengakui satwa liar yang dijadikan makanan itu belum termasuk dilindungi. Namun, dia mengkhawatirkan penangkapan besar-besaran satwa liar di alam bebas akan terus berlangsung hingga menyebabkan kepunahan.
Dia mengimbau masyarakat untuk tidak menyantap daging-olahan satwa liar. “Caranya dengan tidak membeli daging satwa liar yang disajikan di restoran,” tegasnya. ***Nadya 
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved