Headlines News :
Home » » Selandia Baru diguncang Gempa 7,0 SR

Selandia Baru diguncang Gempa 7,0 SR

Written By Unknown on Rabu, 04 Juli 2012 | 04.28


Wellington, Infobreakingnews - Gempa berkekuatan 7,0 Skala Richter mengguncang Taranaki selatan di North Island, Selandia Baru. Guncangan itu paling kuat selama lebih 100 tahun terakhir.
Lembaga Ilmu Pengetahuan Nuklir dan Geologi Selandia Baru (GNS Science) menyatakan gempa terjadi pukul 22.36 waktu setempat, Selasa (17.36 WIB). Gempa berpusat di laut, 60 kilometer di sebelah selatan kota Opunake, North Island, dan 170 kilometer sebelah barat-laut Ibu Kota Selandia Baru, Wellington.
Guncangan tersebut terasa dari Napier sampai Dunedin, tapi tak ada laporan mengenai kerusakan. Penduduk di Wellington melaporkan mereka terkejut merasakan guncangan yang berlangsung sekitar 15 detik itu.
Sebagian warga mengatakan guncangan tersebut cukup kuat untuk menjatuhkan peralatan rumah tangga. Tapi pusat komunikasi Regu Pemadam pusat menyatakan tak menerima laporan mengenai kerusakan yang berkaitan dengan gempa.
Penduduk di North Island telah menggambarkannya sebagai getaran dan guncangan yang terasa lama, yang kemudian diikuti oleh goyangan lain.
Gempa dengan kekuatan 4,6 pada Skala Richter terjadi di daerah yang sama pada pukul 22.45 waktu setempat, dengan pusat 70 kilometer di sebelah selatan Opunake dan 160 kilometer sebelah barat-laut Wellington.
Manajer senior unit darurat Dewan Regional Taranaki Shane Briggs mengatakan meskipun tak mengakibatkan kerusakan, gempa itu sangat mengguncang Taranaki –tempat gempa sangat jarang terjadi, demikian laporan Radio New Zealand. Gempa dengan kekuatan 7,0 pada Skala Richter mengguncang wilayah Selandia Baru rata-rata satu kali setiap tiga tahun.


Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved