Headlines News :
Home » » Peneliti di Oxford Klaim Vaksin untuk Corona Siap Bulan September Ini

Peneliti di Oxford Klaim Vaksin untuk Corona Siap Bulan September Ini

Written By Info Breaking News on Minggu, 12 April 2020 | 07.55



Oxford, Info Breaking News – Seorang profesor Oxford University, Inggris mengklaim vaksin untuk virus corona akan siap pada bulan September 2020 mendatang.

Profesor bidag vaksinologi, Sarah Gilbert yang menjadi pemimpin tim peneliti yang mengembangkan vaksin untuk corona tersebut mengatakan dia “80 persen yakin” vaksin yang kini tengah dikembangkan oleh timnya akan berhasil memberikan perlindungan dari ancaman Covid-19.
“Saya kira peluangnya tinggi bagi (vaksin) ini untuk bisa efektif, berdasarkan pada hal-hal lain yang telah kami lakukan terkait vaksin tipe ini. Ini bukan sikap gegabah karena setiap pekan yang berlalu, kami jadi punya lebih banyak data untuk dicermati,” ujarnya, Sabtu (11/4/2020).

Sebagian besar pakar berpendapat bahwa pengembangan vaksin virus corona butuh waktu sampai 18 bulan sebelum bisa diproduksi dan didistribusi secara global, namun Profesor Gilbert ingin mempercepat proses uji klinis dengan membiarkan sukarelawan yang terlibat terinfeksi secara alami.
Ia menilai para sukarelawan dari daerah yang tidak terkena karantina akan memberi hasil yang lebih efisien.
“Jika salah satu wilayah itu ternyata memiliki tingkat penularan virus yang tinggi, maka kami akan bisa membaca efektivitasnya dengan sangat cepat, jadi itu merupakan satu strategi untuk menghemat waktu,” katanya.
“Jika semua berjalan lancar, vaksin yang manjur bisa siap pada September tahun ini,” imbuh dia.
Diketahui, pemerintah Inggris menyiapkan dana puluhan juta pound untuk pengembangan vaksin yang manjur dan siap pakai. Hingga kini, tim peneliti di bawah naungan Profesor Gilbert mengaku masih berunding dengan pemerintah untuk bisa memproduksi vaksin tersebut.
“Kami tidak ingin nantinya terjadi bahwa kita sebetulnya punya vaksin yang sangat efektif, tetapi tidak ada vaksin yang siap digunakan,” tuturnya.
Sejumlah pakar lain pun menyatakan dukungannya terhadap tim Profesor Gilbert dan percaya bahwa klaim Profesor Gilbert ada dasarnya.
"Tim vaksin Oxford adalah salah satu tim pengembang vaksin virus paling canggih di dunia, dan sudah membuat persiapan untuk meneliti vaksin selama beberapa tahun,” kata profesor bidang patogenik mikroba di London School of Hygiene and Tropical Medicine, Brendan Wren.
"Artinya mereka bisa secepatnya menguji dan mengevaluasi calon vaksin Covid-19 ini (pada manusia). Klaim bahwa kandidat vaksin ini akan siap pada September nanti bukanlah hal mengejutkan."
Namun, Profesor Brendan mengingatkan bahwa kemampuan manufaktur Inggris sendiri masih kurang. Kalaupun harus diproduksi di negara-negara lain yang lebih baik kemampuannya, seperti Jerman, Belgia, dan Prancis maka kemungkinan harus antre di barisan belakang.
"Era yang mendesak ini butuh upaya yang mendesak pula, jadi sah saja kalau dilakukan produksi sebelum kita tahu data yang menyeluruh,” kata Brendan.
"Bahkan kalau nantinya vaksin ini tidak efektif, dia bisa bermanfaat bagi produksi vaksin-vaksin Covid-19 lainnya, atau vaksin melawan jenis virus dan bakteri yang lain,” pungkasnya. ***Nadya 
Sumber: Independent

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved