bersama istri melayani Tuhan
Jakarta, Info Breaking News - Aktor senior sekaligus pendeta Junaedi Salat jenazahnya dimakamkan di TPU Pondok Kelapa, Jakarta Timur, kemarin siang Selasa (19/1). Meskipun jasadnya kini sudah tiada, namun pesan-pesan almarhum tentu akan selalu diingat keluarga dan para jamaahnya.
Salah satu anak almarhum Jupita misalnya. Ia mengaku sangat ingat akan pesan yang selalu disampaikan Junaedi Salat kepada dirinya dan kepada dua saudaranya yang lain. Menurutnya, lelaki yang tutup lembaran hidup di usia 70 tahun itu selalu berpesan untuk mengutamakan Tuhan dibandingkan atas kehidupan duniawi.
“Banyak sih semuanya penuh kenangan. Almarhum sempat bilang kalau sama Tuhan harus serius, kalian jangan seriusnya sama dunia. Beliau ngajarin anak-anaknya seperti itu, menerapin firman Tuhan dalam kehidupan sehari-hari. Papa itu mau di mimbar atau mau sehari-hari, real papa ya seperti itu,” terang Jupita saat dihubungi by phone.
Dia mengungkapkan ayahnya termasuk sosok yanga sangat baik sebagai seorang ayah. Dia jarang sekali marah. Namun ketika Junaedi Salat marah berarti ada hal serius yang harus dia peringatkan atau perbaiki. “Papa itu baik banget, lemah lembut, sabar, nggak pernah marah. Marah pun tujuannya untuk mendidik,” tuturnya.
Dalam kesempatan itu dia juga mengungkapkan prosesi pemakaman tadi siang yang dibuat virtual dan datang langsung ke pemakaman. Keluarga dan orang-orang terdekat bisa datang secara langsung ke pemakaman untuk memberikan penghormatan. Sementara yang lainnya diimbau untuk mengikuti proses pemakaman secra virtual. Dengan tujuan supaya tidak melanggar protokol kesehatan.
“Kita menghormati pandemi. Sebagian lewat zoom sebagian lagi datang ke pemakaman. Kalau datang semua takutnya nggak terbendung malah melanggar aturan pemerintah,” tuturnya.
Junaedi meninggal dunia tadi malam sekitar pukul 20.09, di RS PGI Cikini, Jakarta. Dia meninggal setelah sempat berjuang melawan penyakit gula dan kekurangan oksigen. Dia meninggalkan tiga orang anak.
Junaedi Salat adalah aktor kelahiran Lampung, 2 September 1950. Selama berkecimpung di dunia film, sudah ada puluhan judul film ia bintangi. Beberapa diantaranya adalah film Aku Tak Berdosa, Susana, Pacar Pilihan, Ali Topan Anak Jalanan, Puber, Remaja Di Lampu Merah, Gadis Kampus, Bunga Cinta Kasih, Betapa Damai Hati Kami dan yang lainnya.
Selain di dunia keaktoran, Junaedi Salat juga dikenal publik sebagai seorang musisi dan pencipta lagu. Salah satu lagu yang diciptakannya bertajuk Sabda Alam yang dipopulerkan penyanyi Chrisye.
Junaedi Salat menikah dengan Mauli, gadis berdarah Batak yang beragama Kristen.Keluarga Junaedi-Mauli yang berbeda agama ini berjalan tidak harmonis dengan banyak percekcokan.
Namun diakhir hidupnya dia jadi seorang pendeta dan melayani bersama istri dan anak-anaknya.*** Candra WIbawanti
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !