Headlines News :
Home » » Polemik TWK, Pimpinan KPK Penuhi Panggilan Komnas HAM

Polemik TWK, Pimpinan KPK Penuhi Panggilan Komnas HAM

Written By Info Breaking News on Kamis, 17 Juni 2021 | 12.45

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron ketika mendatangi gedung Komnas HAM

JAKARTA, INFO BREAKING NEWS - Pimpinan KPK yang diwakili Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron memenuhi panggilan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) pada Kamis (17/6/2021). 

Kehadiran Nurul Ghufron guna mengklarifikasi sekaligus memberi keterangan terkait proses tes wawasan kebangsaan (TWK) sebagai syarat alih status pegawai KPK menjadi aparatur sipil negara (ASN).


Ghufron tiba pukul 10.25 WIB dengan mengenakan kemeja batik bercorak merah. Ia melangkah masuk ke gedung Komnas HAM tanpa banyak berkomentar.


"Nanti saja ya, setelah ini," kata Ghufron singkat.


Sebelumnya, Komnas HAM telah menerima perwakilan dari KPK pada Senin (14/6/2021) kemarin. Kehadiran perwakilan KPK, yakni Kepala Biro Hukum dan Plt Kepala Bagian Litigasi KPK merupakan respons dari pemanggilan kedua yang dilayangkan Komnas HAM untuk meminta keterangan pimpinan KPK terkait proses TWK pegawai lembaga antikorupsi.


Dalam pertemuan itu, Komnas HAM yang diwakili Komisioner Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM, M. Choirul Anam dan sejumlah jajaran Komnas HAM lainnya menjelaskan, mengenai aspek hak asasi yang sedang didalami Komnas HAM terkait proses TWK kepada perwakilan KPK. 


Dalam pertemuan itu, perwakilan KPK mengungkapkan pimpinan KPK bersedia memenuhi panggilan Komnas HAM untuk dimintai keterangan atau klarifikasi terkait proses TWK pada Kamis.


Anam berharap dalam proses permintaan keterangan tersebut, pihaknya dapat menggali keterangan terkait polemik peleksanaan TWK. Hal ini juga sekaligus untuk mengklarifikasi data-data yang didapat Komnas HAM dari sejumlah pihak, termasuk pihak pelapor yakni 75 pegawai KPK yang gagal TWK. ***Oto Geo

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved