Headlines News :
Home » » 9 Bulan Ditutup, Kini Menara Eiffel Kembali Beroperasi untuk Umum

9 Bulan Ditutup, Kini Menara Eiffel Kembali Beroperasi untuk Umum

Written By Info Breaking News on Sabtu, 17 Juli 2021 | 14.50


PARIS, INFO BREAKING NEWS - Setelah sembilan bulan ditutup karena pandemi Covid-19, kini Menara Eiffel kembali dibuka untuk umum. Seperti dilaporkan Reuters, penutupan Menara Eiffel itu merupakan yang terpanjang sejak Perang Dunia II.

Saat jam hitung mundur di kaki menara berubah menjadi nol, terdengar sorakan dan tepuk tangan dari pengunjung yang mengantre untuk masuk. Selanjutnya, band musik pun mulai bermain dan orang-orang mulai memenuhi pintu masuk.


"Kami merasa cukup beruntung berada di sini," kata Patrick Perutka, seorang remaja berusia 18 tahun dari Kroasia yang telah menunggu selama tiga jam hingga gerbang dibuka.


Meski dibuka untuk umum, aturan wajib mengenakan masker masih tetap berlaku akibat yang berkepanjangan tentang virus corona. Aturan tersebut berlaku untuk siapa saja yang berusia di atas 11 tahun. 


Selain itu, setiap gerbong lift hanya akan membawa setengah dari jumlah pengunjung normal.


Mulai 21 Juli, pengunjung juga wajib menunjukkan "kartu kesehatan" pemerintah Prancis. Mereka mesti menunjukkan bahwa telah divaksinasi atau baru-baru ini memiliki tes negatif untuk Covid-19. ***Jeremy

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved