Headlines News :
Home » » Apple, Satu Satunya Perusahaan Kaliber Dunia Yang Bernilai Rp.42.000 Triliyun

Apple, Satu Satunya Perusahaan Kaliber Dunia Yang Bernilai Rp.42.000 Triliyun

Written By Info Breaking News on Selasa, 04 Januari 2022 | 18.25


LAS VEGAS,
Info Breaking News - Semakin tajir dan berkembang pesat bagaikan perusahaan raksasa dunia yang sulit tertandingi karena nyatanya Apple kembali mencetak pencapaian baru. Perusahaan yang dirintis oleh Steve Jobs dan Steve Wozniak ini sempat menembus nilai kapitalisasi pasar hingga 3 triliun dollar AS atau lebih dari Rp 42.000 triliun (kurs Rp 14.280) pada sesi perdagangan pertama di tahun 2022, tepatnya Senin (3/1/2022). 

Angka tersebut membuat Apple kembali memecahkan rekor baru sebagai perusahaan pertama di dunia yang berhasil menembus nilai kapitasisasi pasar hingga 3 triliun dollar AS. Sebelumnya, pada 2018, Apple juga menjadi perusahaan AS sekaligus perusahaan teknologi pertama di dunia yang mencapai valuasi 1 triliun dollar AS, mendahului para rivalnya sesama perusahaan teknologi, seperti Amazon, Alphabet (perusahaan induk Google), dan Microsoft.

Dua tahun kemudian atau tepatnya pada 2020, produsen iPhone, iPad, iMac ini kembali menjadi perusahaan teknologi pertama yang mencapai nilai kapitalisasi pasar 2 triliun dollar AS. Harga saham menghijau Nilai kapitalisasi pasar Apple terpantau sempat menembus 3 triliun dollar AS selama perdagangan intraday pada hari Senin (3/1/2022). 

Rekor tersebut tercapai setelah harga saham Apple menyentuh level 182,86 dollar AS (kira-kira Rp 2,62 juta). Namun, saat penutupan sesi perdagangan di hari yang sama, harga saham Apple turun sedikit di kisaran harga 182,01 dollar AS (kira-kira Rp 2,6 juta) sehingga membuat nilai kapitalisasi pasarnya kembali turun tipis ke kisaran 2,99 triliun dollar AS.*** Novie


Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved