Kondisi gedung Bawaslu Palangka Raya pasca kebakaran
Palangka Raya, Info Breaking News - Polresta Palangka Raya masih terus menyelidiki penyebab kebakaran hebat yang melahap kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Palangka Raya, Rabu (20/7/2023).
Saat ini kantor yang terbakar sudah diberi garis polisi untuk menjaga lokasi tidak dirusak sebelum dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Satpam gedung Bawaslu, Teguh, mengaku dirinya hanya berjaga seorang diri saat kejadian. Lalu, sekitar pukul 04.45 WIB dirinya melihat api muncul dari bangunan gudang bagian belakang yang di dalamnya terdapat genset beserta bahan bakarnya.
"Saat itu saya sendirian, kemudian tidak lama datang salah satu rekan saya untuk membantu memadamkan api namun api terus membesar," katanya.
Petugas pemadam kebakaran datang ke lokasi setelah dihubungi warga. Mereka yang bertugas pun segera mengepung beberapa penjuru untuk memadamkan kobaran api yang menghanguskan bangunan kantor tersebut.
Kobaran api akhirnya mampu ditaklukan satu setengah jam kemudian.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun dipastikan dokumen dan peralatan kantor yang ada semuanya hangus terbakar. ***Surya
Dapatkan berita aktual lainnya, hanya tinggal klik Beranda di bawah ini.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !